Mata Buram? Ketahui 6 Penyebabnya

Salah satu gangguan mata yang paling umum adalah mata buram. Mata yang buram ini biasanya juga dibarengi dengan gejala kepala pusing. Kondisi mata yang buram ini bisa terjadi karena banyak jenis sebab. Tingkat keparahan buram juga ada bermacam-macam. Dalam beberapa kasus, mata yang buram tidak sampai menghilangkan fungsi penglihatan. 

Namun ada juga kondisi mata yang buram semakin parah hingga menyebabkan penderitanya kehilangan fungsi indera penglihatan. Tentunya kondisi mata seperti ini tidak bisa dibiarkan dan disepelekan begitu saja. Lantas apa penyebab dan bagaimana mengatasi mata yang buram tersebut?

Baca juga: Ciri Mata Silinder

Penyebab Mata Buram

Sebagaimana yang dikatakan di atas, ada banyak hal yang bisa menimbulkan kondisi buramnya penglihatan mata. Gejala penglihatan buram yang dialami setiap orang, penyebabnya bisa berbeda-beda. Diantara beberapa kondisi yang bisa jadi sebab umum penglihatan buram adalah: 

  • Refraksi

Penyebab yang cukup umum dari gejala mata buram adalah karena ada masalah atau kelainan refraksi pada mata seseorang. Refraksi sendiri ada 4 jenis, yaitu Hiperopia, Miopia, Presbiopia dan Astigmatisme. 

  • Retinopati Diabetik 

Retinopati Diabetik merupakan kondisi komplikasi pada penderita Diabetes. Komplikasi ini membuat retina mengalami kerusakan. Kerusakan retina pada Retinopati Diabetik berujung pada Edema Makula. Inilah yang kemudian jadi sebab mata buram. 

  • Katarak

Katarak lebih umum dialami oleh seseorang yang sudah lanjut usia. Meski begitu kelainan ini juga tidak menutup kemungkinan menyerang siapa saja tanpa memandang usia. Saat seseorang mengalami gangguan katarak, penderita akan merasa ada kabut di bagian matanya sehingga menghalangi kejelasan fungsi pandangan. 

Kelainan mata ini bisa bertambah parah, dari yang awalnya buram bisa menjadi sepenuhnya hilang fungsi pandangnya inilah mengapa pasien harus segera operasi Katarak agar bisa ditangani sebelum kehilangan penglihatan mandiri. 

  • Perdarahan Vitreous

Perdarahan Vitreous terjadi karena adanya kebocoran pada cairan Vitreous. Perdarahan ini bisa menghalangi cahaya yang biasa masuk ke mata, sehingga penglihatan penderitanya menjadi buram. 

  • Oklusi Vena Retina 

Oklusi Vena Retina merupakan suatu kondisi dimana pembuluh darah retina mengalami penyumbatan. Gangguan mata ini bisa menyebabkan penglihatan mata jadi buram. Bahkan efek terburuknya bisa menyebabkan kebutaan secara mendadak. 

  • Vertigo

Umumnya Vertigo memiliki banyak gejala, mulai dari pusing, mual, dehidrasi hingga mata buram. Gejala penglihatan yang buram atau ganda biasanya bersamaan dengan sakitnya kepala penderita Vertigo. 

Baca juga: Mata Buram, Tanda Minus? 

Penanganan Mata Buram

Secara umum penanganan untuk mata yang buram harus dilakukan sesuai dengan penyebab dari buramnya mata tersebut. Sebagaimana beberapa penyebab yang sudah disebutkan di atas, setiap sebab punya cara penanganan yang berbeda-beda. Contohnya saja seperti Katarak yang harus dioperasi. Saat ini sudah banyak program operasi Katarak gratis, sehingga memudahkan pasien yang ingin segera mendapatkan penanganan cepat dan tepat. 

Meski cara penanganan berbeda-beda berdasarkan sebabnya, namun ada beberapa penanganan dasar atau pertolongan pertama yang bisa dilakukan saat tiba-tiba mata menjadi buram, diantaranya seperti: 

  • Hindari menggunakan gadget apapun untuk sementara waktu. 
  • Kompres mata. 
  • Rilekskan otot mata dengan mengedipkan mata selama beberapa detik. 
  • Istirahat dengan memejamkan mata sejenak atau tidur sejenak agar otot-otot penglihatan mata bisa lebih rileks saat bangun.

Apakah Mata Buram Bisa Sembuh?

Mata yang buram sebenarnya adalah gejala gangguan mata yang sederhana. Namun pada beberapa kondisi jika sebab buramnya mata adalah karena gangguan penglihatan parah, maka agar bisa sembuh harus segera konsultasi dokter mata sehingga mendapatkan pengobatan yang tepat. Jadi secara umum tidak perlu khawatir karena mata buram bisa disembuhkan asalkan menggunakan pengobatan yang tepat. 

Baca juga: Mata Kabur Karena Diabetes

Kapan Harus Periksa Mata?

Sebenarnya periksa mata harus dilakukan secara rutin untuk menghindari resiko kelainan mata yang sulit diketahui gejalanya. Untuk mata yang mengalami kondisi buram, sebaiknya gunakan alternatif pertolongan pertama terlebih dulu. Jika gejala makin dan mata tak kunjung normal, segera periksa ke dokter mata terpercaya. 

Dokter akan melakukan diagnosa terkait penglihatan buram berdasarkan gejala yang dirasakan. Pada gangguan Refraksi, kemungkinan dokter bisa melakukan koreksi Lasik atau disarankan untuk menggunakan kacamata. Jadi agar tidak terjadi gangguan mata yang lebih parah, yuk periksakan mata secara rutin, minimal 1 bulan sekali ke Klinik Mata KMU yang punya banyak layanan untuk pemeriksaan mata. 

Atur Jadwal Konsultasi dan Bebaskan Keluhan Mata

Sumber: dr. Evy I Apidian, SpM

Butuh informasi penanganan mata dengan kompres? Berikut ini bisa Anda simak video penjelasannya:

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *