World Glaucoma Week KMU

Libatkan Dirimu dalam World Glaucoma Week

Benarkah Glaukoma membahayakan?

Jawabnya, tentu saja sangat membahayakan. Sebab, gangguan kesehatan mata satu inimerupakan penyebab kebutaan kedua setelah katarak

Glaukoma sendiri, kerap dikenal sebagai “The Silent Thief of Sight”.
Dimana Glaukoma perlahan merusak mata, kemudian mempersempit pandangan, dan pada akhirnya merenggut penglihatan seseorang dan buta.


Sayangnya, banyak orang tak mengerti cara menghindari datangnya Glaukoma ini. Bahkan, kebanyakan dari penderita Glaukoma datang ketika mengalami kondisi penglihatan yang sudah parah. Dimana kondisi lapang pandang yang menyempit dan sudah tak bisa diselamatkan.

Karena itu, Pada pekan Glaucoma dunia World Glaucoma Week 8-14, 2020, KMU berharap bisa turut mengajak masyarakat untuk berkampanye tentang gangguanm kesehatan mata yang berbahaya ini.

World Glaucoma Week

 

Sahabat KMU bisa melibatkan diri untuk memperingati World Glaucoma Week, dengan cara mengajak rekan sebaya, keluarga, dan orang sekitar memerangi Glaukoma.

Bila banyak dari kita terlibat, maka akan banyak pula orang yang bisa diselamatkan dari kebutaan karena semakin banyak orang yang peduli dengan kesehatan matanya.

Jadi, ayo kita perangi Glaukoma si pencuri penglihatan bersama-sama!

Bagi Anda yang mengalami keluhan atau gangguan terhadap mata, bisa mengunjungi Klinik Mata KMU terdekat atau bisa juga menggunakan KMU Telecons