Gambaran Operasi Zeiss Smile

Begini Gambaran Operasi Zeiss Smile, Cek Prosedurnya

Operasi lasik merupakan operasi yang bertujuan untuk memperbaiki masalah refraksi seperti ; rabun jauh, rabun dekat dan silinder. Operasi ini terbagi kedalam beberapa jenis salah satunya adalah Zeiss Smile.Gambaran operasi Zeiss Smile ini mungkin beberapa orang belum tau, dikarenakan jenis operasi Zeiss Smile ini terdengar asing di beberapa kalangan masyarakat publik. 

Namun dari beberapa jenis operasi Lasik (Laser-Assisted in Situ Keratomileusis) tujuan akhirnya tetap sama yaitu memperbaiki koreksi penglihatan dengan cara mengubah bentuk kornea mata sehingga cahaya dapat difokuskan dengan benar ke retina. Biasanya operasi Lasik ini dilakukan dalam jangka waktu sekitar 10 sampai 15 menit untuk satu bola mata. Jadi total waktu yang dibutuh untuk sepasang bola mata adalah 20 hingga 30 menit. 

Dokter mata akan menyarankan jenis operasi lasik yang sesuai dengan kondisi mata pasien dan juga akan menjelaskan gambaran operasi tersebut. 

Untuk penjelasan gambaran operasi Zeiss Smile, simak penjelasan lebih lengkapnya berikut ini. 

Baca juga : 
Katarak 
Operasi Katarak 
Operasi Katarak Gratis 

gambaran operasi Zeiss Smile

Apa Itu Lasik Zeiss Smile?

Sebelum membahas tentang bagaimana gambaran operasi Zeiss Smile, maka akan dijelaskan terlebih dahulu apa itu Zeiss Smile?

Operasi Zeiss Smile adalah suatu prosedur bedah refraktif untuk koreksi penglihatan yang dilakukan dengan menggunakan teknologi laser. SMILE adalah singkatan dari Small Incision Lenticule Extraction. Zeiss SMILE sebelumnya dikenal dengan sebutan RELEX SMILE. 

Sehingga, operasi Zeiss Smile ini sama dengan jenis operasi ReLex Smile hanya saja ada perubahan nama. Pada operasi Zeiss Smile, laser digunakan untuk membentuk lensa kecil di dalam lapisan tengah kornea mata. Lensa ini kemudian diangkat melalui sayatan kecil yang dibuat pada kornea, tanpa perlu mengangkat flap kornea seperti pada Lasik

Dengan adanya mesin canggih dari Zeiss, Jerman tersebut memiliki hasil dan manfaat yang sama, yaitu untuk memungkinkan untuk menyembuhkan kondisi penglihatan seperti miopia (minus), astigmatisme, dan kadang-kadang juga hipermetropia (plus), sehingga terbebas dari alat bantu kaca mata yang digunakan untuk kebutuhan beraktivitas sehari-hari. 

gambaran operasi Zeiss Smile

Gambaran Operasi Zeiss Smile 

Gambaran operasi Zeiss Smile ini masih sama dengan jenis operasi ReLex Smile yang dimana operasi ini menggunakan tindakan laser tanpa perlu mengangkat flap kornea dan memungkinkan proses pemulihan menjadi lebih cepat. 

Untuk Gambaran operasi Zeiss Smile ada beberapa tahap,antara lain :

  1. Anestesi: Dokter mata akan memberikan tetes anestesi pada mata untuk memastikan  tidak merasakan sakit selama prosedur ini. memungkinkan juga diberikan obat penenang untuk membantu lebih rileks.
  2. Pembentukan lensa kecil (lenticule): Dokter menggunakan laser femtosecond untuk membentuk lenticule, yaitu lensa kecil di dalam kornea Anda. Laser ini merombak jaringan kornea secara presisi sesuai dengan rencana pengobatan yang telah ditentukan sebelumnya.
  3. Pembuatan sayatan kecil: Dokter membuat sayatan kecil dengan panjang sekitar 2 hingga 4 mm pada permukaan kornea untuk mengangkat lenticule yang telah dibentuk sebelumnya. Sayatan ini biasanya berbentuk lentur, memungkinkan dokter untuk mengangkat lenticule melalui sayatan tersebut.
  4. Pengangkatan lenticule: Setelah sayatan dibuat, dokter mata akan menggunakan instrumen khusus untuk mengangkat lenticule yang telah terbentuk dari dalam kornea.
  5. Penutupan sayatan: Sayatan kecil tersebut biasanya akan sembuh sendiri tanpa memerlukan jahitan. Dokter mungkin memasang pelindung mata sementara untuk melindungi mata selama masa penyembuhan awal.

Penting untuk dilakukannya konsultasi dokter mata di Klinik Mata KMU , dan bisa datang langsung ke National Eye Center Surabaya yang berpengalaman untuk menentukan apakah anda adalah kandidat yang cocok untuk operasi Zeiss SMILE.

Baca juga : 
KATARAK: PENYEBAB, GEJALA, DAN CARA MENGOBATI
CARA MENGGUNAKAN SALEP MATA YANG BAIK DAN BENAR

Gambaran operasi Zeiss Smile

Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Lasik?

Setelah mengetahui gambaran operasi Zeiss Smile lalu, kapan waktu yang tepat untuk Lasik ? itu semua tergantung dari kondisi dan kebutuhan setiap orang, untuk bisa melakukan Lasik ada beberapa syarat yang harus dipenuhi, antara lain : 

  1. Stabilnya penglihatan, penting bahwa penglihatan Anda stabil dalam kurun waktu tertentu sebelum operasi.
  2. Minimal Usia harus 18 tahun 
  3. Kesehatan mata yang baik, karena beberapa kondisi mata, seperti glaukoma, katarak, degenerasi makula, atau penyakit mata lainnya, dapat mempengaruhi kesesuaian operasi Lasik. 
  4. Memastikan kondisi kesehatan tubuh baik karena itu mempengaruhi saat operasi
  5. Tidak ada perubahan refraktif dalam beberapa bulan terakhir, penting bahwa resep kacamata atau lensa kontak Anda stabil dalam beberapa bulan terakhir sebelum operasi.
  6. Tidak ada kelainan struktural pada kornea, struktur kornea yang sehat dan cukup tebal adalah faktor penting dalam operasi LASIK. 

Ayo segera lakukan Lasik (Zeiss Smile) untuk mengembalikan penglihatan anda secara normal, dengan penglihatan yang normal maka aktivitas sehari-hari bisa menjadi lebih produktif, efektif dan efisien. 

Sumber:
Prosedur Lasik Zeiss Smile

Saksikan juga video lain tentang kesehatan mata di bawah ini :