Mata kering pada ibu hamil

Mata kering pada ibu hamil cukup mengganggu, ini penyebabnya!

Pada seorang ibu yang hamil akan mengalami beberapa perubahan, termasuk perubahan pada. Mata kering pada ibu hamil merupakan salah satu gejala yang bisa saja terjadi saat masa kehamilan, mungkin sebagian orang beranggapan bahwa pada orang yang hamil akan mengalami perubahan sikap dan moodnya. Namun faktanya perubahan tersebut bisa juga terjadi pada mata yang akhirnya akan mengalami gangguan pada mata. 

Perubahan – perubahan yang terjadi pada anggota tubuh ibu hamil disebabkan karena adanya perubahan hormon ketika masa kehamilan, akibat perubahan hormon tersebutlah akan berpengaruh pada anggota tubuh yang lain, salah satunya Mata Kering pada ibu hamil yang dimana ini akan sangat mengganggu karena mata terasa tidak nyaman digunakan untuk aktivitas sehari – hari. 

Mata kering pada ibu hamil tidak menutup kemungkinan bertambah parah apabila disertai faktor lain yang menghambat proses penyembuhannya. Bagi para ibu hamil yang menganggap informasi ini penting, maka simak penjelasan berikut ini untuk informasi lebih lengkapnya! 

Baca juga : 

Operasi Katarak

10 PENYEBAB KATARAK YANG HARUS DIWASPADAI

10 CARA MENJAGA KESEHATAN MATA DI ERA GADGET

mata kering pada ibu hamil

Gejala Mata Kering Pada Ibu Hamil 

Untuk membantu menjelaskan dan menyampaikan informasi ini untuk sahabat KMU, pada kali ini narasumber yang akan membantu menjelaskan terkait gejala mata kering pada ibu hamil adalah dokter mata yang bernama dr. Farah Azizah, Sp.M, M.Ked.Klin merupakan salah satu tenaga medis yang bergerak di bidang kesehatan mata. 

Mata kering adalah kondisi di mana mata tidak dapat memproduksi atau mempertahankan kadar air mata yang cukup untuk menjaga kelembaban mata. Pada ibu hamil, perubahan hormon selama kehamilan dapat memengaruhi produksi air mata dan kualitasnya, sehingga menyebabkan mata kering, kelainan ini termasuk kelainan multifaktorial. 

Mata kering pada ibu hamil tentunya akan muncul beberapa gejala yang harus diketahui supaya bisa segera untuk mendapatkan penanganan lebih awal dan dapat mencegah tingkat keparahannya, berikut gejalanya antara lain : 

  1. Mata terasa gatal dan muncul sensasi terbakar 
  2. Sensasi adanya benda asing yang masuk, mata akan terasa mengganjal seperti sedang kemasukan benda asing 
  3. Mata akan menjadi merah dikarenakan kekurangan cairan yang melumasi bola mata m
  4. Beberapa orang dengan mata kering mungkin mengalai kesulitan membuka atau menutup mata dengan nyaman.
  5. Gangguan penglihatan, biasanya akan mengalami penglihatan yang kabur saat melihat suatu objek

Penyebab Mata Kering 

Pada kasus yang umum mata kering pada ibu hamil biasanya disebabkan oleh perubahan hormon pada masa kehamilan, namun tidak menutup kemungkinan ada faktor lain yang menjadi penyebabnya, antara lain : 

  1. Penggunaan kontak lens selama kehamilan dapat meningkatkan risiko mata kering. Kontak lens dapat mengurangi distribusi air mata dan meningkatkan evaporasi air mata.
  2. Banyak ibu hamil yang bekerja di depan komputer atau layar elektronik. Paparan terus-menerus terhadap layar dapat menyebabkan berkurangnya frekuensi berkedip, yang dapat menyebabkan mata kering.
  3. Paparan angin, debu, atau udara kering dapat memperburuk gejala mata kering pada ibu hamil. Lingkungan yang kurang lembab juga dapat berkontribusi pada kekeringan mata.
  4. Kehamilan dapat meningkatkan kebutuhan tubuh akan cairan, dan dehidrasi dapat menyebabkan berkurangnya produksi air mata.
mata kering pada ibu hamil

Tips Untuk Mengatasi Mata Kering 

Umumnya mata kering yang terjadi saat kehamilan dan tidak disertai faktor lain yang menjadi penyebabnya, maka pada saat selesai masa kehamilannya akan sembuh dengan sendirinya. Apabila mata kering tidak kunjung sembuh, adapun beberapa tips yang bisa membantu untuk mengatasi mata kering, antara lain : 

  • Modifikasi faktor lingkungan (hindari asap, polutan, low humidity)
  • Minum air dengan kadar yang cukup
  • Menjaga kebersihan kelopak mata serta kompres hangat 
  • Modifikasi obat – obatan topikal dan sistemik yang memicu mata kering
  • Kebiasaan membaca yang baik (20-20-20 rule) dan mengurangi waktu menatap layar gadget atau sejenisnya
  • Konsumsi suplemen asam lemak esensial
  • Penggunaan tetes mata buatan, anti inflamasi dan antibiotik topikal maupun oral

Baca juga : 

Operasi Katarak Gratis

Katarak

Lasik

mata kering pada ibu hamil

Penerapan Gaya Hidup Sehat 

Faktor gaya hidup ibu hamil juga akan mempengaruhinya, untuk mencegah dan mengatasi mata kering pada ibu hamil mulai sekarang bisa menerapkan gaya hidup yang sehat dan rutin untuk konsultasi dokter mata bila mengalami kondisi tersebut atau gejala yang sedang pada lainnya. 

Penerapan gaya hidup sehat bisa berupa menjaga pola makan dan memakan makanan yang bersifat memberi nutrisi pada mata, minum air yang cukup, menjaga pola tidur dan selalu memberi ruang pada mata untuk beristirahat sejenak. Oleh karena itu ayo menerapkan gaya hidup sehat untuk menjaga kondisi kesehatan mata. 

Sumber : dr. Farah Azizah, Sp.M, M.Ked.Klin

Saksikan juga video lain tentang kesehatan mata di bawah ini : 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *