cabut gigi sebabkan kebutaan

Lansia Cabut Gigi Sebabkan Kebutaan Mendadak, Benarkah?

Jika ada beberapa kasus yang langsung buta begitu setelah mencabut gigi yang sakit, apakah sama dengan kebutaan disebabkan oleh cabut gigi. Atau mungkin ada hal lainnya? Yuk, Sahabat KMU kita buktikan apakah cabut gigi sebabkan kebutaan atau tidak. 

Lansia Cabut Gigi Sebabkan Kebutaan?

Sakit gigi yang dialami lansia biasanya identik dengan saran cabut gigi dan saran dari orang-orang berupa “Hey, awas jangan cabut gigi sembarangan mbah, nanti bisa buta!” Ya, mereka masih percaya bahwa cabut gigi sebabkan kebutaan.

Cabut gigi sendiri adalah tindakan yang dilakukan ketika kondisi gigi yang berlubang dan sakit luar biasa itu sudah tidak dapat ditolong dengan tambalan atau pengobatan lain.

Sehingga gigi sakit itu jika dipertahankan akan memberi rasa menyiksa yang luar biasa bagi penderitanya. Selain itu, bisa membahayakan kesehatan jaringan di sekitar serta kesehatan tubuh.

Nah, jika sudah kondisinya seperti itu, menyerahkan diri ke dokter untuk cabut gigi adalah tindakan lazim bukan?

Tapi para lansia dan orang disekitarnya ini masih melestarikan “anggapan” bahwa cabut gigi ini bisa mengancam penglihatan dan memilih bertahan dengan gigi yang sakitnya ampun-ampun.

Mereka menganggap situasi ini simalakama. Jika dicabut giginya, bisa buta. Kalau dibiarkan, mereka yang tersiksa.

Fakta atau Mitos Cabut Gigi Sebabkan Kebutaan

Lantas fakta atau mitos ya cabut gigi sebabkan kebutaan itu?

Padahal kan sebenarnya tidak ada korelasi langsung antara cabut gigi dengan mata yang buta tiba-tiba. Sehingga tidak perlu khawatir untuk cabut gigi yang sudah bolong dan membuat hidup tidak nyaman itu. Lah kok bisa?

Iya, hal tersebut hanyalah rumor atau mitos belaka. Adanya kasus yang langsung buta pasca cabut gigi, itu bukan karena cabut giginya, tapi karena hal lainnya.

Menurut dr. Bobby Krisna Putra, SpM, kebutaan itu terjadi karena infeksinya atau sumbatan pembuluh darah atau hal lain. Jika terjadi kabur tiba-tiba, bisa karena penyumbatan pembuluh darah tadi.

Atau saat buta tiba-tiba, ada penyakit lainnya yang perlu diobservasi lebih lanjut oleh dokter. Sehingga cabut gigi bukan penyebab langsung dari adanya kondisi buta mata ini ya Sahabat KMU

Baca juga : 
Operasi Katarak Gratis
Katarak 
Operasi Katarak

Korelasi Saraf Gigi dan Mata

Mungkin ada yang mengaitkan antara saraf gigi dan mata ini, sehingga menyimpulkan cabut gigi sebabkan kebutaan pada mata.

Mari kita ingat tentang pelajaran biologi dulu. Tubuh kita terdiri dari jutaan saraf yang bukan tidak mungkin akan saling terhubung satu sama lain di organ satu dan organ lainnya, termasuk gigi dan mata.

Tapi apa sama dengan saraf gigi yang terganggu bisa mematikan saraf mata?

Nah secara medis, memang ada hubungan antara saraf gigi dengan syaraf yang ada pada tubuh manusia. Tetapi mitos yang mengatakan ada hubungan langsung antara saraf gigi dan mata itu tidak benar.

Faktanya, pencabutan gigi yang sedang dalam kondisi infeksi tidak boleh dilakukan karena dapat menyebabkan penyebaran kuman ya Sahabat KMU.

Baca juga : LASIK

Penyebaran kuman inilah yang harus diwaspadai, karena jika gigi yang dicabut ada di rahang atas, dapat menyebabkan pembengkakan sampai ke daerah mata.

Oleh karena itu, selalu konsultasikan pada dokter supaya gigi dan kesehatanmu baik-baik saja.

cabut gigi sebabkan kebutaan

Pencabutan gigi yang dilakukan pun harus sesuai dengan prosedur (termasuk pasien yang bersikap kooperatif dalam mematuhi larangan dokter gigi setelah pencabutan), maka tidak akan menimbulkan efek negatif atau berbahaya bagi tubuh.

Tidak Perlu Khawatir karena Cabut Gigi Sebabkan Kebutaan Hanya Mitos

Jadi, daripada mengabaikan rasa sakit gigi yang sebenarnya tidak bisa diabaikan hanya karena langsung percaya mitos ini, lebih baik segera konsultasi dokter agar bisa menghilangkan rasa sakit segera termasuk jika harus dengan mencabut gigi.

Yuk, Periksa Mata !

Terakhir, yang perlu menjadi perhatian juga adalah, jangan mendiagnosa sendiri ya ketika ada penglihatan kabur atau gangguan mata. Manfaatkan jaminan kesehatan baik BPJS atau lainnya ke dokter mata

Begitu ada gangguan mata, segera lakukan konsultasi dokter mata agar bisa membantu keluhan. 

Jangan asal diobati seperti menggunakan tetes mata sembarangan, agar tidak terjadi kesalahan penanganan sakit mata yang tidak diinginkan.

Mitos tidak akan membuatmu sembuh dan selamat. Cukup serahkan pada ahlinya agar keluhan penyakit bisa teratasi lebih baik. 

cabut gigi sebabkan kebutaan

—–

Yuk sayangi kesehatan mata. []
KMU – Jelas Lebih Jelas

Sumber:
dr. Bobby Krisna Putra, SpM

Tonton juga yuk, video edukasi kesehatan berikut ini :