5 Tips Menjaga Kesehatan Mata Generasi Alpha

Banyaknya generasi Alpha yang menggunakan kacamata di usia dini bisa di karenkan genetik atau juga bisa di karenakan kurangnya pengawasan orang tua saat anak mereka beraktivitas sehari-hari. Untuk menunjang Kesehatan mata generasi Alpha merupakan tanggung jawab para orang tua. 

Salah satu hal yang harus di perhatikan adalah kesehatan indra pengelihatan yaitu mata. Indra pengelihatan berperan penting untuk perkembangan fisik,sosial dan kognitif generasi alpha. 

Seiring dengan berkembangnya teknologi, hampir semua kegiatan yang awalnya dikerjakan manual sekarang mulai terdigitalilasi yang dimana untuk melakukan kegiatan bisa di bantu menggunakan smartphone dan internet . Hampir seharian penuh mata menatap layar smartphone yang dimana layar smartphone memancarkan radiasi  Radio Frequency (RF) tingkat rendah. Jika tidak bijak dalam penggunaan smartphone maka akan menimbulkan efek buruk bagi kesehatan mata. 

Baca juga :

Operasi katarak 

Katarak 

Pengertian Mata

Mata merupakan salah satu organ tubuh yang memiliki peranan penting dalam hidup manusia. Sebagai indra pengelihatan, mata berperan penting untuk menunjang aktivitas sehari-hari  Mata terdiri dari dua bagian yaitu bagian luar terdiri dari kelopak mata,bulu mata dan alis dan bagian dalam terdiri dari korena, retina dan pupil. Mata bekerja mendeteksi cahaya dan mengubahnya menjadi ilmpuls elektrokimia pada sel saraf. Dengan bantuan cahaya tersebut kita bisa melihat objek lain, lalu jika kesehatan mata tidak di jaga maka akan terjadi gangguan pada mata tentunya akan mengganggu aktivitas sehari-hari 

Generasi Alpha 

Generasi alpha adalah generasi pertama yang lahir di dunia digital, generasi yang tentunya sudah sangat akrab dengan teknologi digital. Para peneliti mengatakan bahwa sebagai awal tahun kelahiran generasi Alpha yaitu tahun 2010 dan pertengahan 2020-an sebagai akhir tahun kelahiran. Mulai dari proses kelahiran mereka sudah ada teknologi sampai mereka dewasa akan di iringi dengan pesatnya perkembangan teknologi.

Baca juga :

Lasik 

LENSA MATA : STRUKTUR, FUNGSI DAN KELAINAN PADA LENSA MATA

Tips Menjaga Kesehatan Mata Generasi Alpha

cara menjaga kesehatan mata generasi alpha

1.     Memberikan nutrisi untuk mata

Cara pertama untuk menjaga Kesehatan mata yaitu mencukupi asupan nutrisi untuk mata  berasal dari makanan yang bergizi. Memberikan sayuran, buah-buahan dan ikan yang kaya akan antioksidan, vitamin C, vitamin A, seng, dan omega-3. Wortel, tomat, stroberi, ikan salmon, dan ikan tuna merupakan contoh nutrisi yang bagus untuk kesehatan mata. Konsultasi dokter mata jika ingin menambah suplemen untuk menutrisi mata 

2.     Memeriksa Kesehatan mata secara rutin

Periksakan kesehatan mata sejak dini. Kemudian lakukanlah pemeriksaan secara rutin setiap 6 bulan sekali atau satu kali dalam satu tahun dan konsultasi dokter mata terdekat. Hal ini diperlukan untuk menghindari gangguan mata yang mungkin terjadi pada generasi Alpha. 

3. Batasi waktu pemakaian smartphone

Para orang tua berperan penting untuk mengawasi dan pembatasan penggunaan smartphone bagi generasi Alpha. Penggunaan smartphone yang berlebihan dapat menyebabkan gangguan pada kesehatan mata anak. Untuk itu, batasi waktu berada di depan layar atau bermain smartphone bagi kesehatan mata anak Anda. Anda dapat mengajarkan anak untuk melepaskan pandangan dari layar setelah 30 menit dan melihat ke kejauhan selama paling tidak 30 detik untuk mengistirahatkan mata Beberapa gangguan mata yang disebabkan karena smartphone seperti mata lelah, mata kering, serta gangguan ketajaman mata.

4. Melakukan senam mata

Orang tua dapat mengajarkan senam mata pada generasi Alpha karena dapat membantu mata menjadi lebih rilexs. Salah tehnik untuk melakukan senam mata adalah Arahkan pandangan ke langit-langit. Secara perlahan, gerakkan mata  memutar searah jarum jam, seolah menggambar sebuah lingkaran sebesar mungkin, latih mata untuk fokus melihat benda di jarak jauh. Jika bingung untuk melakukan senam mata bisa konsultasi dokter mata 

5. Mengawasi aktivitas yang dapat menganggu Kesehatan mata

Terkadang perilaku generasi Alpha ketika bermain sulit kita tebak, maka itu perlu mengawasi agar tidak melakukan kebiasaan yang berdampak buruk, termasuk pada kesehatan matanya. Ingatkan untuk tidak melakukan kebiasaan mengucek mata berlebihan, menonton televisi atau bermain gadget terlalu dekat dengan layar, hingga bermain kotoran.

Jika menyadari bahwa terdapat gangguan pada mata generasi Alpha maka segeralah para orang tua untuk memeriksakan mata anak mereka ke dokter mata sebelum terjadi kelainan pada mata anak anda. Menjaga kesehatan mata perlu dilakukan sejak dini agar dapat terus beraktivitas dan bertumbuh dengan baik.

Silahkan saksikan video lain tentang kesehatan mata